Hujan tak akan pernah bisa menyurutkan keindahan pagi,
Pagi yang kubungkus sendiri dengan kerinduan akan sebuah
tanah dan alamnya
Meski tak ada embun yang menggoyang pelupuk mata
Meski tak ada dendang sang burung riang yang bertengger di
jendela
Bagiku pagi tetaplah indah,, meski dengan gerimis, meski
dengan kerinduan yang tak akan pernah bisa tersampaikan